Sejarah Air Zamzam, Manfaat, dan Nama Lainnya
Dikutip dari NU Online. zamzam berasal dari bahasa Arab yang memiliki arti melimpah atau banyak. Nama zamzam pada umumnya merujuk pada sumber mata air yang memancar akibat injakan dari Nabi Ismail. Mata air ini terletak di sekitar ka’bah dan tidak pernah kering serta digunakan sebagai sumber kehidupan oleh masyarakat sekitar. Lantas seperti apa sejarah dan manfaat air zamzam?
Berikut ini sejarah, manfaat, dan nama lain air zamzam, dari buku ‘Mukjizat Penyembuhan Air Zamzam’ oleh Badiatul Muchlisin Asti (2008) dan buku ‘Khasiat Air Zamzam’ oleh Taufiqurrohman, M.Si (2015).
Keberadaan sumur zamzam berawal dari kisah Nabi Ibrahim yang menikah dengan Siti Hajar atas permintaan dari istrinya yang bernama Sarah. Waktu itu Sarah sudah tidak muda lagi, namun belum bisa memberikan Nabi Ibrahim keturunan, lantas ia meminta Nabi Ibrahim untuk menikah dengan Hajar yang merupakan hadiah pemberian dari Raja Mesir.
Pada awal mulanya Nabi Ibrahim tidak langsung menerima permintaan Sarah tersebut, namun karena dibujuk secara terus-menerus oleh Sarah akhirnya Nabi Ibrahim bersedia untuk menikahi Hajar. Tak berselang lama setelah menikah akhirnya Hajar melahirkan anak seorang bayi laki-laki yang kemudian diberi nama Ismail.
Nampaknya kehadiran Ismail membuat Sarah merasa cemburu dan meminta Nabi Ibrahim untuk menjauhkan keduanya dari pandangan Sarah. Melalui petunjuk Allah SWT Nabi Ibrahim diperintahkan untuk membawa dan meninggalkan Siti Hajar dan bayinya di sebuah lembah yang sepi, tandus, dan jauh dari pemukiman penduduk.
Lantas Nabi Ibrahim segera bergegas menunaikan perintah Allah tersebut dengan membawa Hajar dan Ismail dan meninggalkan mereka dengan memberikan sedikit bekal berupa air dan kurma. Nabi Ibrahim dan Hajar ikhlas menerima segala bentuk perintah dari Allah dengan lapang dada dan menjalani qada dan qadar Allah SWT.
Hajar mulai terbiasa hidup di tempat tersebut, namun ketika bekalnya mulai habis dan Ismail menangis karena kelaparan dan haus, hal itu membuat Hajar panik dan kemudian ia berlari-lari kecil dari bukit Safa ke bukit Marwah untuk mencari makanan maupun minuman namun tidak menemukannya.
Hajar akhirnya putus asa dan kembali mendekati Ismail yang masih menangis. Sebuah keajaiban datang, ketika Ismail menangis dan menghentak-hentak kakinya tiba-tiba muncul mata air. Kemudian, Hajar memberikan Ismail minum melalui mata air tersebut. Hingga saat ini mata air itu masih ada dan diberi nama Air zamzam.
Manfaat dan Keutamaan Air Zamzam
1.Mengandung Zat Anti Kuman
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Eropa dan Saudi Arabia menunjukkan bahwa zamzam mengandung zat fluorida yang mempunyai daya efektif untuk membunuh kuman layaknya seperti sudah mengandung obat.
2.Mempercepat Proses Penyembuhan Kanker
Air zamzam mengandung sodium dan potasium dalam jumlah yang berkali-kali lipat lebih banyak apabila dibandingkan dengan air keran dan air pompa. Sehingga air zamzam memberikan manfaat dalam membantu menghilangkan toksin dalam tubuh dan membantu mempercepat dalam proses penyembuhan kanker.
3.Setetes Air Zamzam Setara dengan Seribu Tetes Air Biasa
Selanjutnya fakta menarik mengenai keutamaan dalam kandungan air zamzam adalah berdasarkan hasil penelitian sejumlah peneliti menunjukan bahwa dalam air zamzam setiap tetesnya setara dengan kandung air dalam seribu tetes air biasa.
4.Memperkuat Sel Manusia
Air zamzam tidak sebatas sebagai cairan penyegar dahaga semata, namun air ini juga dapat digunakan sebagai media untuk melakukan perkuatan terhadap sel tubuh manusia. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh seorang ilmuwan Jerman dan kepala pusat medis terbesar di Munich Knut Pfeiffer bahwa air zamzam memiliki kekuatan untuk menguatkan dan memperkuat sel-sel dalam tubuh manusia.
5.Memperkuat Tulang dan Gigi
Air zamzam memiliki kandungan kalsium yang sangat kaya sehingga hal itu baik untuk memperkuat jaringan tulang dan gigi manusia. Bahkan air zamzam juga mengandung fluorida tingkat tinggi untuk menyeimbangkan kadar kalsium dalam tubuh manusia untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi.
Nama Lain Air Zamzam
1.Afiyyah
Air Zamzam dinamakan ‘Affiyah’ yang berarti menyehatkan atau penyehat tubuh.
2.Ashimah
Air Zamzam dinamakan ‘Ashimah’ yang berarti pelindung atau pembebas.
3.Aunnah
Air Zamzam dinamakan ‘Aunanah’ yang berarti pertolongan.
4.Barakah
Air Zamzam dinamakan ‘Barakah’ yang berarti keberkahan.
5.Barrah
Air Zamzam dinamakan ‘Barrah’ yang berarti kebaikan.
6.Busyra
Air Zamzam dinamakan ‘Busyra’ yang berarti berita gembira.
7.Ghiyath
Air Zamzam dinamakan ‘Ghiyath’ yang berarti curahan pertolongan.
8.Hafiratu Abdil Muthalib
Air Zamzam dinamakan ‘Hafiratu Abdil Muthalib’ yang berarti galian Abdul Muthalib.
9.Haramiyah
Air Zamzam dinamakan ‘Haramiyah’ yang berarti kemuliaan.
10.Hazmah Jibril
Air Zamzam dinamakan ‘Hazmah Jibril’ yang berarti hentakan Jibril.
11.Kaffiyah
Air Zamzam dinamakan ‘Kaffiyah’ yang berarti mencukupkan atau penyukup.
12.La Tunzafu Wa La Tuzammu
Air Zamzam dinamakan ‘La Tunzafu Wa La Tuzammu’ yang berarti tidak kering dan tidak tercela.
13.Marwiyyah
Air Zamzam dinamakan ‘Marwiyyah’ yang berarti yang mengalir.
14.Mu’nisah
Air Zamzam dinamakan ‘Mu nisah’ yang berarti menyenangkan atau menghibur.
15.Muffaddah
Air Zamzam dinamakan ‘Muffaddah’ yang berarti tebusan.
16.Mughziyah
Air Zamzam dinamakan ‘Mughziyah’ yang berarti mengandung gizi.
17.Naafi’ah
Air Zamzam dinamakan ‘Nafiah’ yang berarti bermanfaat.
18.Sayyidah
Air Zamzam dinamakan ‘Sayyidah’ yang berarti penghulu.
19.Shafiyah
Air Zamzam dinamakan ‘Shafiyah’ yang berarti bersih.
20.Siqayatul Haj
Air Zamzam dinamakan ‘Siqayatul Haj’ yang berarti minuman jemaah haji.